• 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung Terbaru

    Cocok Untuk Healing, 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung Terbaru!

    Memasuki libur sekolah yang sebentar lagi tiba, tidak sah rasanya jika kita tidak memanfaatkan waktu untuk pergi berlibur bersama keluarga ataupun teman-teman. Beberapa tempat wisata sudah mulai ramai kembali di tahun ini, tentunya dengan destinasi menarik untuk kalian kunjungi.

    Nah, untuk kalian warga Bandung ataupun luar kota, ini dia 5 rekomendasi tempat wisata di Bandung terbaru versi Kenal Lebih Luas! 

    1. Taman Hutan Raya

    Tahura yang masih berlokasi di kawasan dago ini menjadi salah satu destinasi menarik untuk kamu yang ingin menikmati ketenangan dari hiruk piruk kehidupan kota yang padat. Banyak spot menarik untuk didatangi seperti curug, kebun binatang, tempat makan, lokasi perbelanjaan, hingga situs bersejarah seperti gua Jepang dan Belanda. Hanya dengan tarif Rp12.000, pengunjung domestik bisa masuk dan menikmati berbagai kegiatan di dalam sana, sedangkan pengunjung mancanegara dikenai biaya sebesar Rp52.000.

    Lokasi    : Jl. Ir. H. Juanda No.99, Ciburial, Kec. Cimenyan, Kabupaten Bandung

    2. Babakan Siliwangi

    Untuk kamu yang ingin refreshing namun tidak mau keluar dari kawasan Bandung Kota, ini dia tempat wisata yang tepat untukmu! Ruang terbuka hijau yang difasilitasi untuk menyegarkan mata dan pikiran setelah beraktifitas ini, dibuka untuk umum setiap harinya. Akhir pekanmu tidak akan terasa sia-sia karena bukan hanya bisa bersantai sambil menikmati hijaunya pepohonan, namun kamu juga dapat menikmati berbagai kuliner khas Bandung. Sejak pagi hari, para penjual makanan sudah siap sedia menjajakan dagangannya yang selalu ditunggu-tunggu setiap orang. Selain itu, kamu juga bisa menghabiskan waktu dengan jogging di area Sasana Olahraga Ganesha yang terletak di sebelahnya.

    Lokasi    : Jalan Siliwangi No.7, Lb. Siliwangi, Coblong, Kota Bandung. 

    Tarif        : Gratis 

    3. Kawah Putih Ciwidey

    Jika di Bogor ada Kawah Ratu, maka di Bandung ada kawah putih Ciwidey yang selalu menjadi destinasi wajib bagi orang di dalam ataupun luar Bandung. Kawah ini merupakan danau yang terbentuk dari letusan Gunung Patuha. Jika kamu suka berfoto, lokasi ini tentu saja menjadi tempat unik untuk berfoto dengan latar warna biru muda. Kawasan wisata ini dilengkapip dengan fasilitas area parkir yang luas, restoran dan tempat makan, mushola dan toilet hingga pusat informasi.

    Lokasi    : Ciwidey, Jawa Barat (50 km arah selatan Kota Bandung

    Tarif        :   Rp28.000/wisatawan nusantara

                       Rp81.000/wisatawan mancanegara

    4. Perkebunan Teh Malabar

    Selanjutnya, masih merupakan wisata alam yang tepat untuk ‘healing’ yaitu perkebunan teh! Jika kamu ingin menghirup udara segar serta memanjakan mata dengan pemandangan asri, tempat ini sangat direkomendasikan untukmu dan keluarga! Ada spot unik lain yang bisa kalian datangi di kawasan ini seperti makam, museum, dan wisma Karel Rudolf Bosscha. Untukmu yang berencana datang kesini, akan lebih baik jika menggunakan sepatu dan membawa kacamata untuk menghindari terik matahari di siang hari.

    Lokasi    : Jalan Raya Pangalengan, Kebun Teh Malabar, Kecamatan Pangalengan, Bandung.

    Tarif        : Rp2000/mobil

    5. Upside Down World

    Nah, kita masuk yang tempat wisata yang terakhir. Tidak perlu diragukan lagi, destinasi yang satu ini tentu sangat disenangi oleh generasi muda yang hobi mengabadikan foto. Upside Down World merupakan tempat wisata yang disajikan dengan interior posisi terbalik dari yang seharusnya, sehingga siapapun yang berfoto akan seolah-olah melayang tanpa gravitasi. Tentunya berbagai macam spot berbeda bisa diabadikan dalam sekali potret sehingga destinasi ini cocok sekali untuk kamu yang ingin berlibur dengan teman-teman.  

    Lokasi    : Jalan H. Wasid No.31, Lebakgede, Coblong, Kota Bandung.

    Tarif        : Rp100.000/orang

                     Rp50.000/anak-anak yang melebihi 120cm 


    Nah, dari kelima destinasi wisata di Bandung tadi, Sobat Kenalin tertarik untuk pergi kemana  nih? Tapi, karena libur masih panjang, bisa banget dong pergi ke semuanya!









  • You might also like

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Bukan Cuma Media Sosial, Ini Tiga Channel Penting Lain di Digital Marketing!

       Pemasaran Digital atau biasa dikenal dengan sebutan D igital Marketing telah menjadi pilihan banyak orang dan perusahaan dalam mema...